Bupati Pelalawan Halal Bihalal Bersama Kalimaya Pelalawan dan IPMR KP Yogyakarta di Z Park Kerinci Skyline

- Penulis

Sabtu, 12 April 2025 - 06:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelalawan,(FOKUSSATU.COM) – Bupati Pelalawan H. Zukri menghadiri kegiatan Silaturahmi dan Halal Bihalal bersama Keluarga Alumni Mahasiswa Yogyakarta (Kalimaya) Pelalawan dan Ikatan Pelajar Mahasiswa Riau Kabupaten Pelalawan (IPMR KP) Yogyakarta, Kamis (10/4/2025). Kegiatan yang penuh kehangatan tersebut berlangsung di Z Park Kerinci Skyline.

Dalam sambutannya, Bupati Zukri menekankan pentingnya menjaga dan memperkuat tali silaturahmi, terutama antara alumni dan mahasiswa yang masih aktif menempuh pendidikan di Yogyakarta.

“Silaturahmi harus terus diperkuat, apalagi antara alumni dan mahasiswa yang masih kuliah, agar bisa saling memberikan kontribusi, saling bersinergi dan berkolaborasi dalam berbagai hal,”ujar H. Zukri.

Ia juga menyampaikan bahwa dirinya dan para alumni yang kini bertugas di Pemerintahan Kabupaten Pelalawan sangat membuka diri terhadap masukan dan ide-ide dari mahasiswa maupun masyarakat Pelalawan di perantauan.

“Saat ini Kabupaten Pelalawan memiliki inovasi melalui aplikasi Klik Pelalawan, sebuah inovasi layanan digital yang memungkinkan masyarakat untuk memberikan laporan dan aspirasi secara langsung, mulai dari melaporkan kerusakan jalan, permintaan pelayanan Disdukcapil keliling ke desa, hingga pertanyaan seputar beasiswa. Melalui aplikasi ini kita juga bisa memilhat progress dari pengaduan yang kita lakukan,” terangnya.

Baca Juga:  Prabowo Resmikan Kantor DPD Gerindra di Banten

Lebih lanjut, mantan Alumni Mahasiswa Yogyakarta ini memaparkan bahwa saat ini Pemerintah Kabupaten Pelalawan tengah fokus dalam upaya pengentasan kemiskinan, baik melalui program bantuan sosial, penyaluran tenaga kerja dari masyarakat miskin ke perusahaan-perusahaan di daerah, hingga pendirian Koperasi Berkah Orang Miskin yang keuntungannya kembali dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat kurang mampu. Salah satu contohnya adalah pengelolaan Z Park Kerinci Skyline, tempat kegiatan berlangsung, sebagai bentuk pemberdayaan ekonomi.

Diakhir sambutannya, Bupati memberikan beberapa pesan kepada mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan.

“Tuntutlah ilmu dengan baik di bangku kuliah. Bergaullah dengan siapa saja tanpa memandang suku dan agama, serta bangunlah karakter yang memiliki integritas, berakhlak, dan beradab. Itulah bekal utama untuk menjadi pemimpin dan agen perubahan di masa depan,” tutupnya.***

Berita Terkait

Tak Mau Jadi Korban Lagi, Warga Blimbing Malang Tolak Pembangunan Apartemen dan Hotel !
Kapolri ‘Sekolahkan Perwira’ Aiptu Jimmi, Polisi Pendiri Pesantren Gratis
Gara-Gara Tak Direspons untuk Pinjam Uang, Istri di Inhu Tega Aniaya Suami hingga Tewas
Kapolres Pelalawan Bersama Pemkab Pelalawan Gelar Rakor Pencegahan dan Penanggulangan Karhutla
Diduga Jadi Korban Penipuan Umroh, Para Korban Datangi JMSI Minta Pendampingan Laporkan Intan Roslaini
Kepengurusan TP PKK dan Posyandu Dilantik, Ini Harapan Walikota Pekanbaru
Kolaborasi Bersama BAZNAS dan Komnas PA Pelalawan Ulurkan Bantuan Sekolah untuk 53 Siswa
‎Tugu Babalayar Wujud Korupsi Yang Dipertontonkan!
Berita ini 0 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 07:51 WIB

Tak Mau Jadi Korban Lagi, Warga Blimbing Malang Tolak Pembangunan Apartemen dan Hotel !

Sabtu, 26 April 2025 - 00:16 WIB

Kapolri ‘Sekolahkan Perwira’ Aiptu Jimmi, Polisi Pendiri Pesantren Gratis

Rabu, 23 April 2025 - 04:27 WIB

Kapolres Pelalawan Bersama Pemkab Pelalawan Gelar Rakor Pencegahan dan Penanggulangan Karhutla

Rabu, 23 April 2025 - 04:09 WIB

Diduga Jadi Korban Penipuan Umroh, Para Korban Datangi JMSI Minta Pendampingan Laporkan Intan Roslaini

Selasa, 22 April 2025 - 01:38 WIB

Kepengurusan TP PKK dan Posyandu Dilantik, Ini Harapan Walikota Pekanbaru

Selasa, 22 April 2025 - 01:24 WIB

Kolaborasi Bersama BAZNAS dan Komnas PA Pelalawan Ulurkan Bantuan Sekolah untuk 53 Siswa

Selasa, 22 April 2025 - 00:25 WIB

‎Tugu Babalayar Wujud Korupsi Yang Dipertontonkan!

Senin, 21 April 2025 - 06:52 WIB

Dansat Brimob Riau: Terimakasih Kepada Personel Gerak Cepat Bantu Warga Laka Lantas

Berita Terbaru

error: Content is protected !!