Kepala BKN Ingatkan Peserta Seleksi PPPK Waspadai Modus Penipuan

- Penulis

Kamis, 15 Mei 2025 - 01:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta (FOKUSSATU.COM) – Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif Fakrulloh mengingatkan peserta seleksi kompetensi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK agar mewaspadai modus penipuan yang menjanjikan kelulusan dengan membayar sejumlah uang.

“Laporkan langsung kepada petugas BKN yang ada apabila menemukan oknum tersebut. Apabila oknum tersebut adalah petugas BKN, laporkan kepada saya agar dapat saya pecat,” kata Zudan dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (14/5), usai meninjau ujian seleksi kompetensi PPPK.

Peninjauan dilakukan di dua titik lokasi ujian seleksi kompetensi PPPK, yaitu Tilok Mandiri BKN Yogya 2 di Hotel Sahid Raya dan Tilok Mandiri BKN Yogya 1 di Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta.

Zudan menegaskan bahwa seleksi PPPK dilakukan secara transparan dan akuntabel.

Ia meminta peserta seleksi PPPK untuk tidak mudah tergoda dengan janji-janji pihak tidak bertanggung jawab yang mengiming-imingi kelulusan dengan imbalan uang.

Baca Juga:  Keberangkatan Jemaah Haji Pekanbaru 2025 Capai 1.319 Orang

Pada kesempatan itu, Kepala BKN juga menyampaikan pesan motivasi kepada peserta agar tetap semangat dan percaya pada kemampuan diri.

“Kunci sukses adalah persiapan yang baik. Fokuskan hati, pikiran, dan tujuan, lalu iringi dengan doa serta percaya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” ujarnya.

Zudan menambahkan seleksi ini bukan sekadar tes biasa, tetapi bagian dari proses membangun masa depan sekaligus panggilan untuk mengabdi kepada negara.

“Masa depan Anda masih panjang. Indonesia terus memanggil. Terus bersemangat, jangan mudah menyerah. Negara membutuhkan ide, inovasi, dan karya-karyamu,” ucap Zudan.

Saat peninjauan di Tilok ISI Yogyakarta, Zudan Arif turut didampingi Wakil Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto, Kepala Kantor Regional I BKN Yogyakarta Paulus Dwi Laksono, Rektor ISI Yogyakarta Irwandi, serta Sekretaris Daerah Kabupaten Banjarnegara Indarto beserta jajaran.(Red)

Berita Terkait

Komitmen Zero ODOL, Polda Riau Tindak Tegas Puluhan Kendaraan di Razia Gabungan
Kapolda Riau Jenguk Wakapolres Kuansing Korban Tabrak Saat Bubarkan Balap Liar
Dirikan Koperasi Tetesan Barokah, Camat Maskandar S. Pt Sebut Solusi Bantu Pelaku UMKM di Kelurahan Langgam
Sekolah Lansia Tangguh Resmi Diluncurkan di Inhu, Henny Wahid Tekankan Kesejahteraan Usia Senja
Belum Dapat Bantuan, Rumah Warga di Pangkalan Kerinci Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
Kapolda Riau Perkenalkan Green Policing, Rocky Gerung Ikut Kuliah Umum di UNRI
Bangun Masa Depan bersama Asabri,Kodim 0313/KPR Lakukan Sosialisasi
Pemkab Rohil Imbau Masyarakat Kritisi Kebijakan dengan Etika, Dukung Penataan Pembangunan Daerah
Berita ini 9 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Minggu, 18 Mei 2025 - 01:27 WIB

Walikota Pekanbaru Hadiri Internasional Cat Show di Atrium SKA Pekanbaru

Sabtu, 17 Mei 2025 - 11:58 WIB

Solidaritas Warga Pangkalan Kerinci Timur Atasi Sampah: Pokmas GAUL Bentukan Lurah Hasilkan Lingkungan Bersih dan Berdayakan Masyarakat

Sabtu, 17 Mei 2025 - 00:19 WIB

Ketua TP PKK Pelalawan Didampingi Camat dan Lurah Serahkan Bantuan Korban Bencana Angin Puting Beliung

Senin, 12 Mei 2025 - 11:11 WIB

Pencuri Motor di Inhu Ditangkap, Ngaku Hasil Curiannya Dicuri

Senin, 12 Mei 2025 - 00:42 WIB

Warga Laporkan Pecandu Narkoba ke Kapolres Inhu, Pemuda Asal Batang Gangsal Diamankan

Sabtu, 10 Mei 2025 - 12:43 WIB

UAS dan Rocky Gerung Beri Pencerahan di Polda Riau: Alam Bukan Sekadar Sumber Daya

Rabu, 7 Mei 2025 - 23:50 WIB

Keberangkatan Jemaah Haji Pekanbaru 2025 Capai 1.319 Orang

Rabu, 30 April 2025 - 13:37 WIB

Gerak Cepat Polres Inhu: Sita Aset Bandar Narkoba ‘Mak Gandi’ Terkait TPPU

Berita Terbaru

error: Content is protected !!
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x